Medan, Coraknews – Bawaslu RI adakan kegiatan dengan mengundang media, mahasiswa, pemantau pemilu, Bawaslu Sumut di Medan, Kamis (7/3/2024).
Kegiatan tersebut mengambil thema ‘Konsolidasi Media Dalam Rangka Penguatan Pemberitaan Hasil Pemilu 2024 dan Pengawasan Tahapan Pemilihan Tahun 2024 di Provinsi Sumatera Utara”.
Hadir sebagai moderator, Nurisman dari Bawaslu RI mengatakan, Konsolidasi Media bagi penguatan pemberitaan hasil Pemilu 2024 berlangsung secara nasional diantaranya Sumatera Utara, Jambi, Bengkulu, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat dan Palembang.
Lanjut Nurisman, Sumatera merupkan gelombang kedua dan nantinya semua daerah akan didatangi dalam rangka ingin mengetahui apa kendala dan yang menjajadikan catatan terhadap peran pemberitaan tersebut dimana saran kritikan dan akan ditindak lanjuti di Bawaslu RI, jelasnya.
Tampak acara tersebut dihadiri Kordiv Humas dan Datin Bawaslu Provinsi Sumatera Utara Saut Boangmanalu, pengurus JADI Prov Sumut Nazir Manik, para awak media, mahasiswa yang turut menyampaikan aspirasinya. (R2)