Daerah  

Efendy Naibaho Ajak Camat Pangururan Survey Lahan Parkir, Solusi Kemacetan di Jembatan Tano Ponggol 

CORAKNEWS.COM, SAMOSIR – Terinspirasi kemacetan di Jembatan Tano Ponggol oleh parkir pengunjung yang sembarangan, Effendy Naibaho Ketua Yayasan Pusuk Buhit, ajak Camat Pangururan Robintang Naibaho dan jajarannya, meninjau alternatif solusi mengatasi kemacetan di jembatan tano ponggol sekitarnya, Senin (3/2/2025).

Efendy Naibaho langsung mengajak Camat dan jajarannya menuju lahan pribadinya, untuk menunjukkan kesediaannya memberikan lahannya digunakan sebagai area parkir dengan sistem kerjasama.

“Ini lahan saya, gunakan sebagai area parkir, muda- mudahan warga lain mau ikut bergabung karena ini cukup menguntungkan, dengan sistem kerjasama, misalnya 15 tahun dan kita lihat perkembangannya kemudian. Ini adalah peluang untuk jangan jadi penonton ditengah hiruk pikuk kemajuan wisata di Samosir ini. Saya melihat dimasa Bupati Vandiko wisata sudah on the track, pengunjung luar biasa saat ini,” jelasnya.

Efendy Naibaho berharap, kiranya Bupati Samosir, Bapak Camat, dan Lurah membicarakannya dengan warga, agar kiranya area ini dapat menjadi solusi kemacetan di jembatan tano pongol dan water front city pangururan, dan otomatis di area ini akan tumbuh ekonomi baru.

Selaras dengan usulan Ketua Yayasan Pusuk Buhit Efendy Naibaho, Camat Pangururan menyampaikan apa yang disampaikan Efendy Naibaho cukup menarik sebagai solusi mengurai kemacetan dititik- titik objek wisata di Kota Pangururan.

“Kita melihat parkir di Pangururan sangat terbatas, jadi ini kalau datang dari semangat dari warga, ya tentunya pemerintah akan menyambut dengan baik apa yang diusulkan bapak Efendy ini,” jelas Camat.

“Ini sudah kita survey area dimaksud dan memang cukup luas juga, dan kita mau semangat dari warga terus menguat untuk menjadikan area ini sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru, karena dengan terbukanya space parkir tentu kegiatan lainnya akan berkembang disini, pemilik lahan akan lebih mendapatkan untung,”  terangnya. (SS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *