Daerah  

KPU Samosir Gelar Jalan Sehat Menuju Pilkada Aman 2024

CORAKNEWS.COM, SAMOSIR – KPU Kabupaten Samosir gelar jalan sehat menuju pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024, yang berlangsung di Water Front Pangururan, Selasa (19/11/2024).

Jalan sehat diikuti oleh Forkompimda, PPK se- Kab. Samosir, PPS se- Kec Pangururan, TNI – Polri, warga masyarakat, pasangan calon bupati/wakil bupati Samosir, dengan melewati rute Tano Ponggol sampai ke Water Front Pangururan.

Jayan Basri Tamba, Koordinator Divisi Hukum dan Pengawasan menyampaikan tujuan jalan sehat adalah sosialisasi menuju proses demokrasi pilkada 27 Nopember 2024, agar berjalan aman dan kondusif, hingga pasangan calon bupati/wakil bupati Samosir, penyelenggara pemilu sehat dan bugar, tuturnya.

Jayan Basri Tamba mengatakan jalan santai merupakan bagian sosialisasi dalam menghimbau masyarakat dan kedua pasangan paslon, untuk dapat hadir pada pilkada 27 nopember 2024. Dan persiapan KPU Samosir sudah final 100 persen, hari ini sedang berjalan distribusi logistik, terangnya.

Acara itu juga disi dengan door prize dan hiburan rakyat. (SS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *